Cara Top Up Koin eFootball 2024

Bagi Anda yang sedang mencari bagaimana cara top up koin eFootball, tenang saja karena di artikel ini kami sudah menyediakan pembahasannya untuk Anda.

Agar bisa membangun tim impian lebih cepat, maka top up eFootball biasanya dilakukan oleh para pemain dari salah satu game sepak bola terbaik yaitu PES.

Sedangkan proses top up dilakukan menggunakan koin atau mata uang in-game yang berfungsi sebagai alat transaksi di eFootball.

eFootball dulunya dikenal sebagai Pro Evolution Soccer (PES) dibekali dengan berbagai fitur dan salah satunya fitur pembelian di dalam game.

Anda bisa mendapatkan pemain favorit yang diinginkan baik dengan membeli langsung atau gacha jika melalui GP atau MyClub.

Selain itu, game ini juga menyediakan berbagai metode top up yang akan memudahkan para pemain untuk membeli sejumlah koin tersebut.

Sedangkan minimal koin yang bisa ditop up sekitar 100 koin yang dijual dengan harga Rp16.000.

Cara Top Up Koin eFootball

Cara Top Up Koin eFootball
Nah, berikut ini kami akan membahas dan membagikan informasi tentang cara top up koin eFootball yang perlu diketahui.

1. Menggunakan Pulsa

Cara termudah yang bisa diterapkan jika ingin top up koin eFootball adalah menggunakan pulsa guys.

Anda bisa memanfaatkan pulsa yang tersedia untuk melakukan pembelian di dalam game eFootball ini, namun harus pastikan terlebih dahulu saldo pulsa yang tersedia cukup untuk melakukan transaksi tersebut.

Untuk cara top up koin eFootball menggunakan pulsa yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan buka eFootball lalu masuk ke menu SHOP.
  • Kemudian klik opsi Koin eFootball lalu pilih jumlah/nominal top up.
  • Setelah itu akan muncul halaman menu Pembayaran lalu klik Dapatkan Kode Pembayaran.
  • Lalu pilih menu pembayaran opsi Pulsa kemudian klik beli dan selesai.

2. Melalui GoPay

Jika Anda salah satu pengguna GoPay, maka Anda bisa memanfaatkan layanan tersebut untuk top up koin eFootball.

GoPay adalah salah satu dompet digital populer di Indonesia yang banyak digunakan untuk berbagai kebutuhan transaksi, termasuk membeli atau top up koin dalam game.

Untuk cara top up koin eFootball melalui GoPay yaitu sebagai berikut:
  • Buka eFootball terlebih dahulu lalu masuk ke menu SHOP.
  • Kemudian klik opsi Koin eFootball lalu pilih jumlah/nominal top up.
  • Selanjutnya akan muncul halaman menu Pembayaran lalu klik Dapatkan Kode Pembayaran.
  • Setelah itu pilih menu pembayaran opsi GoPay kemudian klik Beli dan selesai.

3. Melalui OVO

Tidak hanya GoPay, namun Anda juga bisa top up koin eFootball melalui dompet digital lain yaitu OVO.

OVO adalah salah satu dompet digital populer di Indonesia yang sudah populer dan sangat bisa diandalkan untuk memenuhi kebutuhan berbagai transaksi, termasuk game eFootball.

Untuk cara top up koin eFootball melalui OVO yaitu sebagai berikut:
  • Buka eFootball terlebih dahulu lalu masuk ke menu SHOP.
  • Selanjutnya klik opsi Koin eFootball kemudian pilih jumlah/nominal top up.
  • Jika sudah, maka akan muncul halaman menu Pembayaran.
  • Lalu klik Dapatkan Kode Pembayaran lalu pilih menu pembayaran opsi OVO.
  • Langkah terakhir, silahkan klik Beli dan selesai.

4. Menggunakan Voucher Google Play

Top up koin eFootball juga bisa dilakukan menggunakan voucher Google Play, namun cara ini hanya bisa diterapkan bagi pengguna Android.

Untuk cara top up koin eFootball menggunakan voucher Google Play yaitu sebagai berikut:
  • Buka browser kemudian kunjungi laman Google Play melalui link berikut ini (Kunjungi Laman Googla Play).
  • Selanjutnya cari voucher Google Play sesuai dengan nominal yang diinginkan.
  • Kemudian pilih metode pembayaran dan lakukan pembayaran.
  • Tunggu kode voucher Google Play masuk ke akun atau email.
  • Lalu buka eFootball dan ke menu SHOP kemudian pilih nominal koin yang ingin dibeli.
  • Jika sudah, maka akan muncul menu pembayaran Google Play dan Anda bisa pilih redeem code atau tukarkan kode.
  • Setelah itu masukkan kode voucher Google Play ke kolom tersedia.
  • Pembelian berhasil dan selesai.

5. Melalui iTunes Gift Card

Jika pengguna Android membeli koin melalui Google Play, nah untuk pengguna iOS bisa melakukan top up koin eFootball atau PES Mobile dengan menggunakan iTunes Gift Card.

Voucher ini berfungsi mengisi saldo Apple ID yang bisa digunakan untuk membeli koin dalam game.

Untuk cara top up koin eFootball melalui iTunes Gift Card yaitu sebagai berikut:
  • Buka browser lalu kunjungi laman iTunes melalui link berikut ini (Kunjungi Laman iTunes Gift Card).
  • Setelah laman terbuka, Anda bisa cari iTunes Gift Card sesuai nominal diinginkan.
  • Kemudian pilih metode pembayaran dan lakukan pembayaran.
  • Lalu isi kode iTunes Gift Card yang dikirim ke email.
  • Selanjutnya buka eFootball lalu masuk ke menu SHOP.
  • Pilih nominal koin yang ingin dibeli kemudian lakukan pembayaran menggunakan saldo Apple.
  • Selesai.

Harga Koin Game eFootball

Sebelum menerapkan cara top up koin eFootball, maka ada baiknya untuk mengetahui harga koin dari game tersebut.

Dengan mengetahui harga koin, maka Anda bisa menentukan berapa koin yang ingin dibeli dan pastinya harus disesuaikan dengan budget yang dimiliki.

Yang perlu diketahui, game eFootball ini memiliki beberapa harga dan kategori pembelian dalam top up in-game.

Sedangkan harga termurah untuk top up koin yaitu Rp16.000 dengan 100 koin dan harga top up koin eFootball termahal yaitu Rp1.599.000 untuk 12.000 koin.

Untuk detail harga koin eFootball yaitu sebagai berikut:
  • 100 koin> Rp16.000
  • 520 koin (gratis 15 koin)> Rp79.000
  • 1.050 koin (gratis 40 koin)> Rp159.000
  • 2.150 koin (gratis 130 koin)> Rp329.000
  • 3.300 koin (gratis 250 koin)> Rp479.000
  • 5.800 koin (gratis 750 koin)> Rp799.000
  • 12.000 koin (gratis 2.100 koin)> Rp1.599.000
Demikian informasi yang bisa kami sampaikan tentang cara top up koin eFootball yang bisa dipelajari dan diterapkan.

Proses top up eFootball bisa dilakukan dengan mudah dan cepat, seperti cara yang telah kami bagikan di atas.

Walaupun pemain favorit bisa didapatkan secara gratis dengan mengikuti event berhadiah koin, namun tak bisa dipungkiri jika melalukan proses top up adalah cara paling praktis.

Karena event yang dihadirkan belum tentu memberikan hadiah sesuai dengan koin yang Anda butuhkan, sehingga melakukan top bisa menjadi solusi terbaik yang bisa diterapkan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel